Skip to main content
Berita Kegiatan

BNN Banda Aceh Latih Kerajinan Warga Lampaloh

Dibaca: 9 Oleh 28 Nov 2019November 17th, 2020Tidak ada komentar
BNN Banda Aceh Latih Kerajinan Warga Lampaloh
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

BANDA ACEH – Badan Narkotika Nasional Kota Banda Aceh mendorong tumbuhnya wirausaha ketrampilan perempuan di Kota Banda Aceh melalui pelatihan “Life skill”, yang dimulai sejak akhir November 2019.

BNN Banda Aceh Latih Kerajinan Warga Lampaloh

Kepala BNN Kota Banda Aceh Hasnanda Putra didampingi Kasie Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat Jufri SH mengatakan BNN memberi perhatian pada usaha meningkatkan pendapatan masyarakat lewat pemberian pelatihan kerajinan tangan membuat payung dan tudung saji khas Aceh.

Pelatihan keterampilan ini diikuti 15 orang Warga di Gampong Lampaloh, Kecamatan Lueng Bata dengan menghadirkan instruktur pelatih dari Gampong Kreatif.

“Dengan keterampilan meningkat, Insya Allah pendapatan keluarga juga bertambah” kata Hasnanda.

Pelatihan Life Skill ini merupakan kegiatan pemberdayaan masyarakat kawasan rawan narkoba dan desa bersinar atau bersih narkoba, bertujuan untuk mengurangi angka pengangguran dan memperbanyak kesempatan kerja sebagai upaya pencegahan dan pemberdayaan berbasis masyarakat.

BNN Banda Aceh Latih Kerajinan Warga Lampaloh

Hasnanda juga menyebutkan peluang usaha motif Aceh terbuka lebar di tahun 2020, karena Pemerintah Kota Banda Aceh akan mempromosikan Hari Keacehan, dimana semua hal akan bernuansa Aceh dari pakaian, makanan sampai permainan anak-anak.

“Peluang kedepan besar karena hasil kerajinan Aceh akan banyak dipakai nantinya, yang penting menjaga kualitas,” kata Hasnanda.

Kegiatan ini diharapkan nantinya akan didukung stakeholder lainnya untuk memajukan kerajinan tangan motif Aceh, sekaligus meningkatkan pendapatan keluarga.

“Keluarga harmonis dan sejahtera, Insya Allah jauh dari pengaruh narkoba,” pungkas Hasnanda.

#stopnarkoba
#acehstopnarkoba
#gemilangtanpanarkoba
#humasbnnkbandaaceh

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel