Skip to main content
Berita KegiatanLaporan Kegiatan

Bekali Agen Pemulihan, BNN Kota Banda Aceh Sampaikan Materi ini

Dibaca: 10 Oleh 27 Mei 2022Tidak ada komentar
Bekali Agen Pemulihan, BNN Kota Banda Aceh Sampaikan Materi ini
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

 

Banda Aceh – Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Banda Aceh melaksanakan kegiatan Bimbingan Teknis kepada Agen Pemulihan IBM Gampong Lampulo. Jumat, 27 Mei 2022.

Kepala BNN Kota Banda Aceh Hasnanda Putra ST, MM, MT melalui Sub Koordinator Rehabilitasi Ns.Wardah, S.Kep menyampaikan kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pembekalan kepada Agen Pemulihan yang nantinya akan menjadi perpanjangan tangan pihak BNN Kota Banda Aceh dalam memberikan layanan untuk para korban penyalahguna narkoba di wilayah tersebut dan sekitarnya.

Kegiatan Bimtek ini diikuti oleh 5 orang peserta yang sudah ditetapkan melalui Surat Keputusan sebagai Agen Pemulihan IBM Gampong Lampulo.

Pelaksanaan kegiatan berlangsung selama 3 hari dipandu oleh Konselor Adiksi BNN Kota Banda Aceh Akhirullah Abd Rajab atau sapaan akrab Bro Akhi.

Dalam pelaksanaannya Bimtek tersebut menghadirkan narasumber yang berasal dari BNN Kota Banda Aceh untuk memberikan pembekalan kepada Agen Pemulihan.

Dilain sisi, Keuchik Gampong Lampulo Alta Zaini mengungkapkan dengan kehadiran IBM di Gampong mereka dapat membantu mengurangi angka permasalahan narkoba yang terjadi selama ini.

“Saya mendukung penuh upaya pihak BNN Kota Banda Aceh di Gampong kami dalam melaksanakan  kegiatan IBM, harapannya melalui IBM disini dapat membantu warga yang ada di Lampulo dan sekitarnya sehingga mempermudah masyarakat dalam mengakses layanan Rehabilitasi bagi korban penyalahguna narkoba,” ungkap Alta.

Sub Koordinator Rehabilitasi Ns.Wardah, S.Kep sebagai narasumber pada kegiatan Bimtek bagi petugas AP di hari pertama menyampaikan beberapa materi, diantaranya :

– Pengetahuan tentang Adiksi

– Cara menjadi Agen Pemulihan, dll

Diharapkan setelah mendapatkan pengetahuan tentang materi – materi tersebut AP dapat menjalankan fungsinya dengan baik nantinya.

“Saya yakin dengan kemampuan dan semangat serta dukungan dari semua pihak, IBM yang ada di Lampulo dapat membantu serta merangkul para korban penyalahguna narkoba untuk pulih dan berhenti mengunakan narkoba serta dapat kembali ke lingkungan masyarakat seperti yang kita harapkan bersama,” Ungkap Ns. Wardah.Bekali Agen Pemulihan, BNN Kota Banda Aceh Sampaikan Materi ini

Konsep Otomatis

Konsep Otomatis

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel